Mangupura - Menjelang Pemilu dan Pemilihan Serentak tahun 2024, serta untuk terwujudnya pesta demokrasi melalui sarana yang luber, jujur dan adil merupakan tanggung jawab kita semua termasuk juga lembaga pendidikan.
Berkaitan dengan hal tersebut, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik bekerja sama dengan Magister Ilmu Administrasi Publik Universitas Warmadewa menyelenggarakan Seminar Nasional dengan tema "Dialog Kebijakan Pemilu Serentak Tahun 2024" Selasa (01/12/2021).
Acara dibuka oleh Rektor Universitas Warmadewa Prof. dr. Dewa Putu Widjana DAP&E, Sp.Park., menyampaikan bahwa sejatinya Warmadewa sebagai salah satu Universitas swasta terbesar di Bali, dalam setiap agenda pesta demokrasi selalu turut berperan aktif. Bahkan pada Pemilu tahun 2019, Universitas Warmadewa melibatkan kurang lebih 1000 mahasiswa yang tersebar di seluruh Wilayah Bali guna mengikuti KKN Tematik.
Menghadirkan Narasumber Anggota KPU RI Divisi Hukum dan Pengawasan Hasyim Asy'ari, memberikan materi yang bagus untuk tataran tingkat akademisi. Dalam materinya disampaikan bahwa sistem Pemilu 2024 sama dengan Pemilu 2019. Termasuk usulan KPU terkait hari pemungutan suara Pemilu Nasional bulan Februari 2024, namun karena ada Hari Raya Galungan, menjadi 21 Februari 2024.
Pada kesempatan ini dari KPU Kabupaten Badung hadir mengikuti seminar Komisioner Divisi Hukum dan Pengawasan, Nur Sodiq, Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Parmas dan SDM, I Wayan Artana Dana, serta hadir secara daring Kasubag Hukum Ni Made Irawati.
Foto terkait: