Berita Terkini

SOSIALISASI RANCANGAN PERATURAN KPU TENTANG TAHAPAN PROGRAM PENYELENGGARAAN PEMILUKADA 2015

Mendekati Pemilukada Tahun 2015 Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Badung melaksanakan kegiatan Sosialisasi Rancangan Peraturan KPU Tentang Tahapan Program Penyelenggaraan Pemilukada 2015 di kantor Departemen Agama Kabupaten Badung pada hari Jumat, 30 Januari 2015. Acara ini dibuka oleh Ketua KPU Ketua KPU Badung A.A. Gd. Raka Nakula, SH. MH. dihadiri oleh Anggota KPU Kabupaten Badung, Pimpinan Partai Politik peserta Pemilu Tahun 2014, PHRI Kabupaten Badung, PHDI Kabupaten Badung dan Instansi Terkait. Materi pertama yang disampaikan  oleh I wayan Semara Cipta selaku Divisi Teknis Penyelenggara Pemilu, adapun materi yang disampaikan tentang Peraturan KPU, Rancangan Tahapan Pemilihan Kepala Daerah dan Sistem Informasi Pemilih (Sidalih). Materi kedua disampaikan oleh Ketua KPU Kabupaten Badung A.A Gde Raka Nakula,SH.MH. tentang Pencalonan, Tahapan Pendaftaran Bakal Calon, Uji Publik, Tahapan Pendaftaran Calon dan juga Alur Pencalonan.Dan Adapun harapan dari Penyelenggara PEMILU bahwa PILKADA 2015 di Kabupaten Badung berjalan dengan lancar.

Peninjauan Lokasi Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Badung

Senin, tanggal 26 Januari 2015, boleh jadi hari yang membahagiakan buat anggota dan staf di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Badung, Bali. Hari itu Wakil Bupati Badung meninjau bekas kantor Arsip Daerah Badung yang akan di pinjam pakaikan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Badung yang sebelumnya mengalami masalah dengan kantor yang masih berpindah-pindah. Dengan keberadaan kantor yang definitif ini memperkuat kemandirian Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Badung dari intervensi pihak manapun, terlebih lagi dengan adanya dukungan dan kerjasama semua pihak, maka tugas dan fungsi Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Badung akan dapat semakin optimal.

Pleno Penetapan DPT PILPRES Tahun 2014 Kabupaten Badung

KPU Kabupaten Badung telah melaksanakan Pleno Penetapan DPT PILPRES Tahun 2014 hari Senin, 09 Juni 2014 yang dihadiri oleh Komisioner KPU, Instansi terkait Pemerintah Kabupaten Badung, Tim Kampanye Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2014, Ketua Panwaslu Kabupaten Badung dan Seluruh Anggota PPK Se-Kabupaten Badung. Pleno berjalan sesuai tahapan Pemilu PILPRES Tahun 2014 dengan menetapkan jumlah DPT : 346.208, TPS : 553 tersebar di 62 Desa/Kelurahan di Kabupaten Badung.