
KPU BADUNG GOES TO SCHOOL SMA NEGERI 1 ABIANSEMAL
#TemanPemilih – KPU Kabupaten Badung Goes To School kembali menyapa generasi muda! Kali ini kegiatan dilaksanakan di Aula SMA Negeri 1 Abiansemal, pada Kamis, 11 September 2025.
Sosialisasi ini menghadirkan Agung Rio Swandisara, Anggota KPU Kabupaten Badung, yang juga membidangi Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM.
Di hadapan para siswa, Agung Rio menyampaikan materi seputar pendidikan pemilih pemula dengan penuh semangat. Ia mengingatkan bahwa pemilih muda memiliki peran strategis dalam menentukan arah pembangunan bangsa. “Suaramu bukan sekadar pelengkap, melainkan penentu arah bangsa,” tegasnya.
Lebih lanjut, ia menekankan pentingnya pendidikan politik bagi generasi muda agar mereka tidak hanya menjadi pemilih cerdas, tetapi juga berdaya kritis dan berani menyuarakan pilihan secara bertanggung jawab.
Melalui kegiatan ini, KPU Kabupaten Badung berharap tumbuhnya kesadaran politik sejak dini di kalangan siswa, sehingga partisipasi pemilih pemula pada Pemilu mendatang semakin meningkat dan berkualitas.